Safari Ramadhan 1446 H: Bupati Musi Rawas Ajak Warga Pererat Silaturahmi dan Perkuat Keimanan




MUSIRAWAS – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas menggelar Safari Ramadhan 1446 H/2025 M di Masjid Jami Nurul Hidayah, Desa Batu Gane, Kecamatan Selangit, pada Selasa (11/03/2025). Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Musi Rawas, Hj. Ratna Machmud, didampingi Ketua TP PKK Musi Rawas, H. Riza Novianto Gustam, serta Wakil Bupati, H. Suprayitno, beserta istri. Turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Musi Rawas, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kapolsek Terawas, Danramil, Kepala OPD, Ketua Pengajian Mura MANTAB, serta masyarakat Kecamatan Selangit.


Dalam sambutannya, Bupati Ratna Machmud menekankan pentingnya Safari Ramadhan sebagai momen untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. Ia mengajak seluruh warga merenungi makna dan hakikat Ramadhan, serta menjadikan bulan suci ini sebagai waktu untuk memperbaiki diri dan meningkatkan ketakwaan.


"Saya harapkan agar kegiatan Safari Ramadhan dan berbagai kegiatan keagamaan lainnya dapat menjadi sarana kita untuk mewujudkan cita-cita Musi Rawas yang Maju, Mandiri, Bermartabat, dan Berkelanjutan (MANTABKAN)," ujar Bupati.


Sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan keagamaan, Pemerintah Kabupaten Musi Rawas memberikan bantuan sebesar 50 juta Rupiah untuk Masjid Jami Nurul Hidayah. Selain itu, bantuan berupa 20 Al-Qur'an dan 30 Iqro’ juga diberikan untuk mendukung pembelajaran agama di lingkungan masyarakat.


Safari Ramadhan ini tidak hanya menjadi ajang ibadah, tetapi juga menjadi wujud kepedulian pemerintah dalam membangun kehidupan beragama yang harmonis dan damai di Kabupaten Musi Rawas. Pemerintah berharap, dengan adanya dukungan ini, masjid dapat menjadi pusat pembelajaran agama dan kegiatan sosial bagi masyarakat sekitar.


Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat gotong royong, kebersamaan, dan kepedulian sosial semakin kuat di tengah masyarakat. Bupati juga berpesan agar masyarakat tetap menjaga persatuan dan saling membantu dalam menjalani ibadah di bulan suci ini.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama